You are currently viewing 7 Kebiasaan Morning Person yang Bisa Kamu Coba Biar Makin Produktif

7 Kebiasaan Morning Person yang Bisa Kamu Coba Biar Makin Produktif

Pembelajarproduktif.comHalo, Sobat Pembelajar! Akhir-akhir ini aku sering ditanya, “Apa sih rahasia morning person kok bisa kelihatan produktif banget?” 

Sebagai seseorang yang pernah belajar jadi morning person, aku bisa bilang kalau ini soal kebiasaan kecil yang konsisten. Morning person itu bukan cuma soal bangun pagi aja lho.

Tapi, gimana caranya mengatur pagi supaya energimu maksimal seharian. Makanya, bisa dikatakan morning person adalah sebutan untuk seseorang yang merasa lebih segar, berenergi, dan produktif di pagi hari. 

Biasanya, mereka terbiasa bangun lebih awal dan menggunakan waktu pagi untuk menyelesaikan tugas penting atau aktivitas yang bermanfaat. Orang dengan tipe ini cenderung memulai hari dengan penuh semangat.

Emang jam aktifnya tuh mulai pagi sampai siang. Kebiasaan ini sering dikaitkan dengan pola hidup yang teratur dan manajemen waktu yang baik.

Nah, kali ini aku mau sharing 7 kebiasaan yang bisa kamu coba biar lebih produktif.

1. Bangun di Jam yang Konsisten

Kebiasaan morning person: bangun pagi di jam konsisten.

Morning person punya satu kebiasaan penting, yaitu mereka selalu bangun di jam yang sama setiap hari, bahkan pas weekend. Ini bikin tubuh punya “alarm alami”.

Jadi,  kamu nggak merasa pusing atau lesu pas bangun. Aku tahu, rasanya susah banget buat konsisten, apalagi kalau malam sebelumnya begadang. 

Tapi, coba mulai dari hal kecil. Misalnya, tetapkan satu waktu bangun, katakanlah jam 6 pagi, dan lakukan itu setiap hari. Lama-lama tubuhmu bakal beradaptasi.

Tips dari aku, gunakan alarm bertahap yang suaranya lembut biar nggak bikin kaget. Lalu, pastikan malam harinya kamu cukup tidur (7-8 jam itu ideal).

Baca Juga: 7 Cara Meningkatkan Mood Positif di Pagi Hari

2. Mulai Hari dengan Rasa Syukur atau Refleksi

Kebiasaan morning person: memulai hari dengan rasa syukur dan refleksi.

Morning person biasanya nggak langsung tancap gas begitu bangun. Mereka luangkan waktu sejenak untuk bersyukur atau refleksi. 

Aku sering banget memulai hari dengan menulis di jurnal kecil.

Contohnya, aku tulis tiga hal yang aku syukuri hari itu. Bisa hal kecil kayak, “Aku masih bisa bangun dengan anggota tubuh lengkap,” atau “Kopiku enak banget.”

Sederhana, bukan? Tapi bikin mood jadi lebih positif lho.

Kalau kamu nggak suka nulis, cukup pikirkan dalam hati hal-hal yang bikin kamu bersyukur. Ini bakal bikin kamu lebih semangat menjalani hari.

3. Olahraga atau Peregangan Ringan

Kebiasaan morning person: melakukan olahraga atau peregangan ringan.

Salah satu kebiasaan morning person yang sering dibilang “klise” tapi beneran ampuh adalah olahraga. 

Nggak perlu langsung angkat beban berat, kok. Aku sendiri lebih suka peregangan ringan atau jogging di sekitar rumah.

Olahraga pagi itu bikin tubuhmu lebih segar karena aliran darah lancar dan otak jadi fokus. Kalau kamu nggak sempat olahraga lama, coba deh stretching selama 10 menit.

Selain itu, kamu bisa juga coba kayak yoga atau pilates, jalan kaki di taman, hingga skipping (lompat tali).

Baca Juga: Bikin Jenius! 8 Cara Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis

4. Sarapan yang Seimbang

Kebiasaan morning person: sarapan yang bergizi.

Pernah nggak sih kamu merasa lemas sebelum jam makan siang? Bisa jadi karena kamu melewatkan sarapan. 

Morning person selalu memastikan tubuh mereka dapat “bahan bakar” yang cukup di pagi hari. Aku biasanya makan sesuatu yang praktis tapi tetap sehat.

Misalnya, oatmeal dengan buah, telur rebus, roti gandum, atau smoothie. Nggak perlu masak ribet, kok.

Oh ya, hindari terlalu banyak gula di pagi hari. Gula bikin energi naik cepat, tapi juga cepat turun, jadi kamu malah gampang ngantuk.

Contohnya nih pagi-pagi udah sarapan mie instan pakai nasi. Karbo ketemu karbo. Siap-siap deh kamu bakal ngantuk berat.

5. Memprioritaskan Tugas Harian dengan To-Do List

Kebiasaan morning person: memprioritaskan tugas harian dengan to do list.

Morning person nggak suka membiarkan hari mereka berjalan tanpa rencana. Biasanya, mereka menyusun to-do list sebelum mulai bekerja. 

Aku pribadi selalu meluangkan 5-10 menit untuk menulis daftar tugas utama. Biar lebih efektif, coba pakai teknik seperti metode Eisenhower Matrix atau blocking time.

Aku sudah buatkan artikelnya buatmu. Bisa kamu baca dulu kalau nggak paham tentang keduanya.

Oh iya, Menulis daftar ini bikin kamu nggak gampang terdistraksi, jadi waktu kamu lebih produktif.

Baca Juga: 5 Tips Blocking Time untuk Maksimalkan Produktivitas

6. Menghindari Langsung Scroll Media Sosial

Kebiasaan morning person: menghindari langsung scroll social media.

Salah satu kebiasaan buruk yang sering bikin pagi kita nggak produktif adalah langsung buka media sosial. Morning person jarang banget melakukan ini. 

Aku dulu juga sering buka HP begitu bangun, tapi sekarang aku sadar itu bikin mood malah berantakan.

Sebagai gantinya, aku mulai hari dengan aktivitas yang lebih mindful, kayak meditasi atau baca buku ringan. 

Kalau kamu merasa sulit lepas dari HP, coba pasang pengingat atau batasi waktu layar di pagi hari.

7. Meluangkan Waktu untuk Me-Time

Kebiasaan morning person: meluangkan waktu untuk me time.

Morning person sering punya kebiasaan unik, yaitu mereka menyisihkan waktu untuk diri sendiri sebelum sibuk dengan urusan orang lain. 

Kamu bisa memanfaatkan waktu ini untuk hal-hal yang bikin kamu senang. Misalnya, minum kopi sambil menikmati udara pagi.

Atau bisa juga mendengarkan podcast inspiratif, menggambar atau menulis jurnal, banyak banget deh aktivitas yang bisa kamu lakukan sendiri.

Everyone has their own personal space. Dengan melakukan ini, kamu memulai hari dengan perasaan lebih tenang dan bahagia.

Baca Juga: 8 Cara Menghilangkan Rasa Jenuh Bekerja Ini Bikin Kamu Bisa Produktif Lagi!

Nah, itu dia 7 kebiasaan morning person yang bisa membuatmu lebih produktif. Ingat, menjadi morning person itu nggak harus mengubah semua kebiasaanmu sekaligus. 

Mulailah dari satu atau dua kebiasaan di atas. Misalnya, kamu bisa coba bangun di jam yang konsisten dulu, atau luangkan waktu untuk refleksi pagi.

Kebiasaan itu soal konsistensi, bukan tentang siapa yang paling cepat berubah. 

Tapi, kalau kamu tipikal orang yang SULIT KONSISTEN, maka kamu perlu kenalan sama program khusus ini.

Mastery 30-Day Program “Permanent Automatic Habit” di Pembelajar Produktif. 

Mastery 30-Day Program “Permanent Automatic Habit”

Dalam program ini, kamu akan mempelajari cara khusus menghentikan kebiasaan buruk SECARA PERMANEN, termasuk kebiasaan tidur lagi setelah bangun pagi.

BONUSNYA, kamu juga akan mempelajari 100 TEKNIK membentuk kebiasaan berdasarkan NEUROSCIENCE DAN PSIKOLOGI PERILAKU. 

STOP pakai cara kuno motivasi. Motivasi CUMA BERTAHAN 2-7 HARI AJA, tapi dengan HABIT SCIENCE sesuai PSIKOLOGI dan CARA KERJA OTAK, kebiasaanmu bisa jadi permanen.

Dijamin, setelah ikut program ini semua habit kamu OTOMATIS JADI PERMANEN agar hidup LEBIH PRODUKTIF DAN RAIH KESUKSESAN LEBIH MUDAH.

Kenapa habit science lebih ampuh daripada motivasi biasa? Karena ini melibatkan proses alami otak dalam membentuk kebiasaan yang otomatis dan sulit diubah. 

Dengan pendekatan BERBASIS PSIKOLOGI, kamu nggak perlu memaksakan diri terus-menerus otakmu akan “menyetel” kebiasaan baru sebagai bagian dari RUTINITAS HARIAN.

Setelah kamu MEMAHAMI CARA KERJA OTAK, setiap langkah kecil yang kamu ambil bisa dirancang untuk mendukung kebiasaan morning person yang PERMANEN.Jadi Yuk Dapatkan Mastery 30-Day Program “Permanent Automatic Habit”