You are currently viewing 6 Cara Bersyukur Ini Bantu Hidup Kamu Lebih Bahagia

6 Cara Bersyukur Ini Bantu Hidup Kamu Lebih Bahagia

Pembelajarproduktif.com – Halo Sobat Pembelajar! Percaya gak kalau cara bersyukur itu banyak sekali? Kamu bisa melakukan semua cara ini agar hidup kamu jauh lebih bahagia. Namun, sebelum kamu tahu teknik bersyukur yang akan kamu lakukan ini, kamu harus tahu pentingnya untuk selalu bersyukur dalam kehidupan.

Ketika kamu sudah mengetahui pentingnya bersyukur dalam kehidupan, kamu dapat melakukan semua teknik bersyukur ini. Harapannya, kamu akan memperoleh banyak sekali manfaat. Jadi, yuk simak artikel ini baik-baik agar kamu bisa menjalani hidup dengan lebih bahagia!

Sepenting Apa Sih Bersyukur Itu?

Cara Bersyukur

Bersyukur itu penting agar kamu selalu menerima kondisi apapun yang sedang kamu alami. Ketika kamu sudah mampu menerima kondisi itu, kamu akan menerima banyak sekali manfaat yang dapat membuat kamu menjadi lebih bahagia dan sejahtera dalam kehidupan.

Terdapat banyak sekali penelitian yang membuktikan kalau bersyukur itu dapat meningkatkan subjective well-being atau penilaian kamu terkait kepuasan hidup. Hal itu berkaitan dengan peningkatan kesejahteraan hidup. Beberapa penelitian juga menunjukkan kalau mensyukuri sesuatu itu dapat meningkatkan mood seseorang, dalam hal ini adalah mood positif kamu sendiri.

Kenapa bersyukur itu dapat membuat kamu menjadi lebih bahagia? Itu karena otak manusia memiliki dua neurotransmiter atau senyawa kimia yang berperan dalam memberikan kebahagiaan. 

Pertama adalah senyawa serotonin, yaitu senyawa kimia yang berperan dalam menyeimbangkan mood kita dan membuat kita merasa sehat. Senyawa ini berperan penting agar kamu bisa mendapatkan mood bahagia saat bersyukur.

Kedua adalah senyawa dopamin, yaitu senyawa kimia yang dapat memberikan rasa senang, nyaman, dan bahagia saat melakukan sesuatu. Senyawa inilah yang membuat kamu terus merasa adiktif atau candu jika melakukan sesuatu yang kamu sukai.

Ketika dua senyawa itu digabungkan, kamu akan memperoleh kebahagiaan dalam jangka waktu lama jika kamu terus bersyukur terhadap segala hal yang terjadi. Kamu akan merasa adiktif untuk bersyukur karena kamu merasakan kebahagiaan dalam hidup kamu setelah bersyukur.

Baca Juga: 7 Kebiasaan Efektif yang Dimiliki Orang Sukses

6 Cara bersyukur Agar Kamu Lebih Bahagia

Nah, saat ini kamu sudah mengetahui pentingnya bersyukur itu dan cara kerja otak manusia dalam memperoleh kebahagiaan saat mensyukuri sesuatu. Sekarang, kamu tinggal melakukannya dalam hidupmu saat ini. Ada banyak sekali cara bersyukur yang dapat kamu lakukan agar bisa memperoleh hidup yang lebih bahagia.

1. Gratitude and Blessings Jar

Cara Bersyukur

Ini adalah teknik bersyukur dengan menulis apapun yang kamu syukuri saat ini dalam suatu kertas kecil, lalu kamu masukkan ke dalam toples atau tempat khusus untuk menampung tulisan ucapan syukur itu. Lakukan teknik ini setiap kamu mensyukuri apapun yang terjadi saat ini sampai toples kamu itu penuh.

Ketika toples itu sudah penuh, kamu akan merasa bahagia saat melihat toples yang dipenuhi kertas ucapan syukur itu. Kamu akan merasa, “Wah ternyata aku sudah banyak bersyukur atas segala hal yang terjadi dalam kehidupanku selama ini”.

Selain itu, ketika kamu sedang ditimpa masalah atau mendapatkan mood buruk, kamu dapat melihat kembali isi toples tersebut. Seketika mood kamu akan kembali baik setelah melihat semua ucapan syukur kamu dalam toples itu.

2. Gratitude List

Cara Bersyukur

Ini adalah teknik bersyukur dengan menulis apapun yang ingin kamu syukuri saat ini dalam suatu dokumen atau catatan tulis. Cara ini sama seperti cara sebelumnya, tetapi cara Gratitude List ini dilakukan melalui media yang berbeda. 

Hasil tulisan Gratitude List ini berupa list atau daftar ucapan syukur yang sudah kamu tulis sejak awal pertama kali sampai terakhir kamu menulisnya. Dengan demikian, kamu masih dapat melihat ucapan syukur yang sudah kamu tulis sejak lama itu sehingga ini bisa meningkatkan mood kamu seketika dan kamu akan lebih bahagia.

3. Gratitude Journal

Cara Bersyukur

Teknik bersyukur ini sama seperti Gratitude List, tetapi cara bersyukur Gratitude Journal lebih terstruktur. Cara ini mewajibkan kamu menulis minimal 1 ucapan syukur – justru bagus jika lebih – dalam setiap harinya. 

Ada tiga aspek kehidupan yang wajib kamu syukuri dalam satu hari, yaitu aspek kehidupan, karier, dan diri sendiri. 

Dalam aspek kehidupan, kamu mensyukuri terhadap segala hal yang terjadi dalam kehidupan kamu, terutama hubungannya dengan orang lain atau lingkungan sekitar. 

Adapun bersyukur terhadap aspek karier meliputi karier atau pekerjaan kamu, entah rekan kerja yang baik, bos perusahaan yang baik, lingkungan kerja yang mendukung, dan lain-lain.

Terkait aspek diri sendiri, kamu bersyukur terhadap segala hal yang terjadi dalam dirimu sendiri, entah bakat yang dimiliki, ilmu yang didapatkan, dan lain-lain.

Baca Juga: Cara Komunikasi Model ATA yang Harus Kamu Coba!

4. Gratitude Ornament

Cara Bersyukur

Jika teknik bersyukur sebelumnya itu lebih banyak menulis, Gratitude Ornament dapat dilakukan dengan menentukan satu benda atau ornamen yang dapat mengingatkan kamu terhadap suatu peristiwa. Ketika kamu melihat benda tersebut, kamu akan teringat kembali suatu peristiwa itu dan langsung mensyukuri terhadap peristiwa yang pernah terjadi waktu itu.

5. Sweet Messages

Cara Bersyukur

Cara ini cukup unik, yaitu kamu tinggal mengucapkan terima kasih kepada seseorang yang sangat berarti bagi kamu. Mungkin orang itu adalah orang tua, teman, sahabat, saudara, atau siapa pun itu. 

Mungkin bagi kamu ini terasa aneh, karena tiba-tiba langsung mengucapkan terima kasih kepada mereka tanpa maksud yang jelas. Untuk itu, tipsnya adalah ketika kamu ingin mengucapkan terima kasih kepada mereka, sampaikan saja alasannya kepada mereka.

Misalnya, kamu ingin mengucapkan terima kasih kepada sahabatmu karena sudah menjadi teman pendamping ketika kamu pernah susah. Sampaikan saja alasan itu agar temanmu nanti tidak kaget, bahkan justru temanmu akan memberikan timbal balik yang positif kepada kamu setelah mengucapkan itu.

6. Terima Kasih Sebelum Makan

Cara Bersyukur

Ini adalah teknik bersyukur yang semua orang kadang melewatinya. Padahal, makanan yang ingin kamu makan ini adalah sesuatu yang sangat layak untuk disyukuri. Apakah kamu menyadari kalau makanan yang akan kamu makan itu telah melewati proses yang sangat panjang?

Contoh sederhananya adalah nasi goreng. Makanan ini telah melewati proses yang sangat panjang. Dari proses penanaman bahan baku, pendistribusian, pemasakan, dan lain-lain. Banyak sekali hal-hal kecil yang sebenarnya dapat kita syukuri sampai-sampai kita tidak mampu menghitung semua nikmat Tuhan ini.

Baca Juga: Ini Dia 6 Kebiasaan Produktif yang Wajib Kamu Coba!

Jadi itu adalah 6 cara bersyukur yang dapat kamu lakukan agar hidup kamu lebih bahagia. Kamu dapat melakukan salah satu teknik bersyukur itu yang paling mudah dan cocok bagimu. Cukup lakukan satu teknik bersyukur itu secara rutin agar dapat membentuk kebiasan atau habit kamu.

Semoga Kamu Bisa Terapkan Ya!

Oh iya, sudah merasa tercerahkan dengan pentingnya dan cara bersyukur dalam kehidupan ini? Nah, kamu harus tahu kalau pembahasan tentang pentingnya bersyukur itu adalah salah satu materi dalam Mastery 30-Day Program “Self Development Accelerator” di Akademi Produktif. Pembahasan lebih lengkap terkait bersyukur dapat kamu temukan dalam mastery tersebut.  

Cara Bersyukur

Dalam Mastery 30-Day Program “Self Development Accelerator”, kamu akan mempelajari dan berlatih menjadi orang dengan mindset bertumbuh atau growth mindset. Bersyukur adalah salah satu dari sekian banyak cara yang dapat kamu lakukan untuk terus bertumbuh.

Yuk Dapatkan Mastery 30-Day Program “Self Development Accelerator” Di Sini!