You are currently viewing Cara Mengatasi Rasa Malas Menggunakan 7 Filosofi Jepang

Cara Mengatasi Rasa Malas Menggunakan 7 Filosofi Jepang

Pembelajarproduktif.comHai Sobat Pembelajar! Siapa yang sering merasa terjebak dalam perasaan malas? Cara mengatasi rasa malas memang menjadi sebuah tantangan umum yang sering dihadapi oleh banyak orang, tanpa terkecuali. Namun, kamu tahu nggak sih kalau ada filosofi Jepang yang bisa atasi rasa malas?.

Nah, filosofi Jepang yang terdapat pada artikel ini terbukti efektif dan menjadi sorotan bagi banyak orang untuk mengatasi rasa malas loh. Maka, berikut ini aku mau sharing tujuh filosofi Jepang yang bisa jadi panduan kamu untuk meningkatkan produktivitas. Apa saja filosifinya? Yuk simak selengkapnya di artikel berikut!.

7 Filosofi Jepang Atasi Rasa Malas

Berikut ini adalah filosofi Jepang yang bisa kamu terapkan di kehidupan sehari-hari. Dengan begitu, kamu tidak lagi bingung untuk mencari cara mengatasi rasa malas. Yuk simak!

1. Ikigai

Cara Mengatasi Rasa Malas

Filosofi Jepang yang pertama ini mungkin sudah tidak asing lagi. Ikigai merupakan sebuah konsep yang terkenal dari budaya Jepang dan memegang peran penting dalam mengatasi rasa malas. Selain itu, Ikigai juga bisa mengajakmu untuk menemukan titik temu antara hal yang kamu cintai, kuasai, dunia butuhkan, dan keberhasilan

Ketika kamu menemukan Ikigai dalam hidupmu, rasa malas cenderung menghilang dan digantikan oleh semangat yang mendalam karena memiliki nilai-nilai Ikigai. Melalui introspeksi diri, kamu bisa menemukan Ikigai yang bisa membantu kamu untuk mengarahkan energi ke arah yang produktif.

Yuk baca juga: The Book of IKIGAI: Rumus Bahagia Negeri Sakura!

2. Kaizen

Cara Mengatasi Rasa Malas

filosofi Jepang selanjutnya adalah Kaizen. Secara harfiah, Kaizen adalah “perbaikan berkelanjutan”, sebuah konsep yang menekankan pada perubahan kecil dalam setiap aspek kehidupan. Ini adalah upaya untuk terus meningkatkan diri secara bertahap tanpa harus mengalami tekanan yang berlebihan atau perubahan mendadak. 

Salah satu kekuatan Kaizen adalah pendekatannya yang berfokus pada proses daripada hasil akhir. Dengan menerapkan prinsip ini, kamu diajak untuk melakukan perubahan kecil setiap hari dan menghasilkan potensi diri yang signifikan. 

3. Oubaitori

Cara Mengatasi Rasa Malas

Cara mengatasi rasa malas juga bisa kamu lakukan dengan filosofi jepang Oubaitori. Dalam budaya Jepang, filosofi ini mengingatkan pentingnya bersyukur dan menghargai perbedaan dalam kehidupan. Selain itu, Oubaitori juga mengajarkan kamu untuk tidak membandingkan diri dengan orang lain dan fokus pada keunikan dan potensi yang kamu miliki.  

Saat terjebak dalam perasaan malas, kamu pasti sering membandingkan diri dengan orang lain. Padahal, dengan memahami Oubaitori, kamu diajak untuk fokus pada pertumbuhan dan perjalanan pribadi diri kamu. Sehingga, kamu bisa mengatasi rasa malas dengan menumbuhkan apresiasi terhadap pencapaian diri sendiri, tanpa harus membandingkan dengan orang lain.

4. Cara Mengatasi Rasa Malas – Shoshin

Cara Mengatasi Rasa Malas

Shosin adalah sebuah konsep Jepang yang mendorong sikap terbuka dan rendah hati. Filosofi ini juga terbukti menjadi salah satu yang efektif dalam mengatasi rasa malas. Secara harfiah, Shosin berarti “Pikiran Pemula” sebuah filosofi yang mengajarkan kamu untuk selalu memiliki sikap yang terbuka terhadap pembelajaran dan pertumbuhan.

Dengan menerapkan Shosin, kamu akan melihat setiap tugas atau tantangan dengan sudut pandang yang luas dan tidak terbebani oleh pengalaman masa lalu. Sehingga, kamu bisa selalu siap untuk belajar hal-hal baru dan meningkatkan kualitas pekerjaanmu tanpa dibatasi oleh ketakutan akan kegagalan.

Yuk baca juga: Cara Melawan Rasa Malas Dengan Prinsip Kaizen

5. Wabi-Sabi

Cara Mengatasi Rasa Malas

Selain Shosin, ada juga filosofi Jepang bernama Wabi-Sabi yang bisa mengajarkan kamu untuk menghargai keindahan dalam kesederhanaan. Ketika kamu memahami dan menerima keunikan setiap momen dan objek, kamu menjadi lebih terhubung dengan dunia sekitar dan termotivasi untuk melakukan sesuatu karena melihat keindahan dalam hal-hal yang sederhana.

Dengan menerapkan konsep Wabi-Sabi dalam kehidupan sehari-hari, kamu bisa menemukan keindahan dalam tindakan-tindakan kecil dan proses-proses yang terkadang terasa monoton. Selain itu, Wabi-Sabi juga mengajarkan kamu untuk merangkul ketidaksempurnaan sebagai bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan.

6. Shinrin-yoku

Cara Mengatasi Rasa Malas

Selanjutnya adalah Shinrin-yoku. Praktik Jepang yang mengajak kamu untuk meresapi keindahan alam secara sadar untuk menghabiskan waktu di hutan. Dalam kehidupan yang padat dan terhubung secara digital ini, Shinrin-yoku menjadi terapi alami yang membantu kamu mengurangi stres, meningkatkan kesehatan mental, dan kreativitas

Saat kamu menghabiskan waktu di lingkungan yang alami. Kamu bisa terhubung dengan alam secara mendalam, menghirup udara segar, dan menyaksikan lingkungan yang damai. Dengan demikian, Shinrin-yoku bisa membantu kamu mengatasi rasa malas dengan menyegarkan pikiran dan  memberi energi positif.

7. Cara Mengatasi Rasa Malas – Kakeibo

Cara Mengatasi Rasa Malas

Cara mengatasi rasa malas yang terakhir adalah Kakeibo, sebuah filosofi Jepang yang memadukan praktik keuangan dengan refleksi harian. Dengan menggunakan Kakeibo, kamu akan diajak untuk mencatat setiap pengeluaran dengan teliti setiap hari. Tidak hanya itu, kamu juga diminta untuk merenungkan alasan di balik setiap pembelian barang yang kamu beli. 

Melalui kedisiplinan mencatat dan merenungkan pengeluaran setiap hari, Kakeibo bisa membantu kamu untuk membentuk kebiasaan positif dan memperkuat kesadaran finansial kamu. Dengan begitu, Kakeibo bukan hanya tentang mengelola uang, tetapi juga tentang mengelola motivasi dan fokus dalam kehidupan sehari-hari.

Yuk baca juga: Cara Menghilangkan Rasa Malas Agar Lebih Produktif

Penutup

Gimana Sobat Pembelajar? Setelah menjelajahi filosofi Jepang terkenal di atas, kamu sekarang memiliki pemahaman berharga untuk mengatasi rasa malas dan mencapai potensi sepenuhnya loh. Ingat ya! Perubahan tidak terjadi dalam semalam, tetapi dengan kesabaran, konsistensi, dan dedikasi terhadap diri sendiri, kamu bisa melangkah menuju kehidupan yang lebih bermakna dan produktif

Nah, bicara soal kehidupan yang lebih bermakna dan produktif. Kamu juga bisa baca buku JADI PRODUKTIF dengan 20 teknik produktivitas siap pakai loh. Bahkan buku ini ada bonus e-course nya juga! Yuk dapatkan bukunya di sini.

Cara Mengatasi Rasa Malas