You are currently viewing Udah Buat Goal: Ini Cara Ampuh Mencapainya

Udah Buat Goal: Ini Cara Ampuh Mencapainya

Resolusi

Sebagian besar orang pasti pernah merancang berbagai macam resolusi dalam hidupnya. Umumnya, orang-orang membuat resolusi ketika mengawali tahun yang baru.

Ada yang cuma membuat satu resolusi dan ada juga yang membuat bermacam-macam resolusi.

Ada yang membuat resolusi sederhana contohnya, “Aku akan terus bangun pagi lebih awal di tahun ini!” dan ada juga yang membuat resolusi yang menarik seperti, “Aku akan belajar 5 bahasa di tahun ini!” dan berbagai macam resolusi lainnya.

Tentunya, apapun dan berapapun resolusi yang kamu buat itu sah-sah saja. Dan menariknya, selama kamu mau membuat resolusi, kamu akan lebih bersemangat dalam menjalani hari-harimu.

Resolusi bisa menjadi target sekaligus trigger untuk kamu dalam mengembangkan kapabilitas diri kamu. Dan tentunya, hal itu bisa kamu capai dengan cara melakukannya.

Mewujudkan Resolusi

Nah, pertanyaannya adalah gimana caranya supaya kita bisa mewujudkan resolusi ??? Tentunya, dalam melakukan resolusi, kita harus buat perencanaan dulu.

Kan sayang, tujuan resolusi udah bagus, tapi perencanaannya gak ada. Bisa-bisa resolusinya jadi sama kayak angan-angan, tidak jadi KENYATAAN. Pastinya gamau kan?

Bentuk Habit

Namun, jangan khawatir, sebenarnya dalam mewujudkan resolusi bisa dilakukan dengan cara sederhana kok.

Cara sederhana itu adalah “Bentuk Habit”. Jadi apapun yang kamu ingin capai, cara terbaik yang bisa kamu lakukan adalah dengan bikin habit!

Di bawah ini ada beberapa contoh habit untuk mencapai resolusi yang bisa menjadi bahan ide buat kamu dalam membentuk habit.

  • Kalau kamu pengen menurunkan berat badan? Coba aja bikin habit olahraga.
  • Mau dapat banyak ilmu dan insight baru? Coba aja bentuk habit baca buku, ikuti webinar, atau coba dengarkan podcast!
  • Kalau kamu mau belajar mengelola keuangan dengan baik? Bentuk aja habit merekap keuangan setiap malam!
  • Kalau kamu mau naik jabatan dan punya gaji yang tinggi? Bikin habit belajar hal baru dan selalu bekerja secara totalitas.

Nah selain contoh di atas pastinya masih banyak lagi jenis habit yang bisa kamu terapkan untuk mencapai resolusi yang kamu buat.

Kalau kamu sudah bisa membentuk habit yang baik, semuanya akan jadi mudah.

Microhabit

Terus gimana supaya habit yang udah kita bentuk bisa berjalan konsisten dan gak berhenti?? Sering kali memang orang-orang banyak gagal dalam melakukan habit.

Biasanya dikarenakan karena motivasi yang naik-turun. Nah, buat mengatasi itu, kamu bisa melakukan sebuah teknik yang namanya Microhabit.

Dulu, aku punya habit journaling. Biasanya target harian yang aku buat adalah harus nulis satu lembar, dan selalu GAGAL!

Namun sekarang, aku coba bikin habit journaling minimal satu kalimat tiap hari, dan tentunya BERHASIL!

Biasanya kalau rajin, aku akan menulis selembar. Namun, kalau lagi mager atau demotivasi, aku bakalan cuma nulis 1 kalimat.

Kunci dari microhabit ini adalah kita mencoba untuk menjaga dulu habit yang kita bentuk supaya tetap hidup.

Jangan coba tertipu dengan motivasi di awal, ini adalah jebakan besar! Setiap orang akan merasa lebih bersemangat dan termotivasi ketika di awal.

Namun seiring berjalannya waktu, akan terjadi perubahan situasi baik dari dalam dan luar yang akan mempengaruhi semangat dan motivasi setiap orang.

Pada intinya motivasi setiap orang akan selalu naik-turun. Oleh karena itu, kamu bisa membuat target minimal setiap harinya.

Yang dimana ketika motivasimu sedang turun, kamu akan bisa tetap melakukannya, meski dengan progres yang kecil.

Karena microhabit dapat dilakukan dengan mudah, kamu akan bisa ‘memprogram’ otak kamu untuk terbiasa melakukan habit kecil setiap hari.

Lama kelamaan, kebiasaan yang ingin kamu lakukan akan terbentuk dengan sendirinya.

Final

Demikian tips sederhana nan ampuh yang bisa kamu lakukan untuk mencapai resolusi-resolusi kamu.

Apapun tujuan yang hendak kamu capai, kamu pasti bisa melakukannya dengan memulai dari target yang kecil dahulu.

Yang terpenting adalah tetap selalu konsisten dalam melakukannya. Semoga berbagai macam resolusi yang telah kamu buat dapat segera tercapai.

Sampai jumpa di tulisan berikutnya.

Salam Pembelajar!